Minggu, 28 April 2024
Umum

PD AISYIYAH HSU GELAR MUSRENBANG PEREMPUAN DAN KELOMPOK RENTAN TAHUN 2024

AMUNTAI – Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) bagi Perempuan dan Kelompok Rentan Tahun 2024, Kamis (29/02/2024) di aula Dinas Sosial Kabupaten HSU.

Dengan Mengusung tema “Perencanaan Pembangunan Daerah yang Berperspektif Gender, Disabilitas dan Inklusi Sosial (Gedsi)”, musrembang tersebut di selenggarakan atas kerjasama dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten HSU dan Instansi terkait dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSU.

Saat di temui Ketua PDA HSU, Isnaina Hadiani mengatakan, tujuan dari musrembang ini antara lain, meningkatkan partisipasi kaum perempuan dan kelompok rentan, difabel, lansia untuk berpartisipasi dalam proses pembangunan.

“Adapun proses pembangunan mulai dari perencanaan, pengelolaan, pelaksanaan, pengawasan, monitoring, evaluasi dan juga menjadi orang – orang yang menikmati dalam pembangunan”, tambahnya.

Ia juga menambahkan, peserta dalam musrembang ini antara lain, Instansi Dinas terkait ada 16, kelompok Balai Sakinah Aisyiyah (BSA), para lansia, difabel dan transgender.

“Mudah – mudah meraka dapat memahami pentingnya kegiatan ini dalam meningkatkan peran perempuan dalam proses pembangunan di kabupaten HSU”, pungkasnya.

Lebih lanjut Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Khairussalim mengatakan, atas nama Pemda sangat mengapresiasi kegiatan musrembang perempuan dan kelompok rentan ini.

“Bagaimanapun perempuan merupakan bagian dari warga HSU yang harus mempunyai peran aktif dalam kegiatan pembangunan di daerah”, ujarnya.

Ia berharap perempuan – perempuan di HSU bisa lebih maju, bisa berperan aktif dalam kegiatan pembangunan daerah di HSU.
(Diskominfosandi/rizki h/ikhsan)

Loading

Diskominfosandi HSU
Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Hulu Sungai Utara
error: Konten di lindungi !!