Jumat, 3 Mei 2024
Umum

RAMADAN DI MASA PANDEMI, PEDAGANG TAKJIL DIBURU PEMBELI

AMUNTAI – Memasuki tahun ketiga pandemi Covid-19 tampaknya tidak menurunkan semangat warga untuk menikmati suasana bulan Ramadan. Salah satunya berburu takjil selama bulan Ramadan.

Ada beberapa tempat kuliner untuk berburu takjil di Amuntai. Salah satunya yaitu di Jalan Empu Jatmika Kelurahan Sungai Malang, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupateen Hulu Sungai Utara (HSU) .

Aneka pilihan berbuka puasa (takjil) dan makanan berat, seperti lauk-pauk tersedia di lokasi tersebut.

Keramaian masyarakat berburu takjil terlihat dimulai pukul 16.00 Wita. Berbagai menu takjil dari makanan tradisional hingga jajanan modern tersedia disepanjang sudut jalan. Kue sarikaya, hula-hula, lapis india, sari muka hingga bingka diburu oleh pembeli.

Makanan yang terlihat ramai oleh pembeli adalah kue tradisonal khas Kalimantan Selatan yaitu “bingka” yang menjadi makanan favorit masyarakat selama bulan Ramadan.

Salah satunya, Ana Fitriya yang berjualan kue tradisional khas Kalimantan Selatan, mengaku gembira bisa kembali berjualan takjil di bulan Ramadan kali ini.

“Alhamdulillah, tahun ini saya bisa berjualan dengan lebih tenang, dan untuk masyarakat pun lebih nyaman saat membeli makanan-makanan.” ucap Ana saat ditemui crew Diskominfsandi di pasar Ramadan, Jumat (15/4/2022).

Ana, menambahkan selama penjualan bulan Ramadan kali ini mengalami peningkatan hingga 30 persen dari tahun sebelumnya.

“Kalau tahun kami rasa untuk peningkatan penjualan sudah jauh lebih banyak dari tahun sebelumnya, mungkin ada sekitar 30 persen kenaikannya.” tungkasnya. (Diskominfosandi/putra/ikhsan)

Loading

Leave a Response

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Diskominfosandi HSU
Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Hulu Sungai Utara
error: Konten di lindungi !!