Sabtu, 18 Mei 2024
KesehatanKetertiban

OPERASI PENEGAKAN DISIPLIN PROKES COVID-19 SASAR PASAR ALABIO

AMUNTAI – Petugas gabungan Gugus Tugas Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) terus melakukan Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19. Kali ini petugas menyasar Pasar Alabio di Kecamatan Sungai Pandan, tepat hari pasar, Rabu (17/6).

Tidak hanya di kawasan Kota Amuntai dan sekitarnya, operasi penegakan disiplin protokol kesehatan covid-19 juga dilakukan di kecamatan yang ada di HSU. Sebanyak 43 Petugas gabungan terdiri dari BPBD, Tim Indonesia Disaster Rapid Asesment (InDRA) BPBD, TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, Pramuka, dan Komite Nasional Pemuda Indoensia (KNPI) melaksanakan operasi penegakan disiplin kepada para pengunjung dan pedagang yang melakukan aktivitas di pasar yang terkenal dengan pasar ternak Itik Alabio.

Dari hasil pelaksanaan operasi ini, didapati masih banyak warga HSU khususnya warga Alabio dan sekitarnya, baik pedagang maupun pengunjung Pasar Alabio yang masih belum mematuhi anjuran pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan terutama tentang penggunaan masker. Tercatat dari 4039 pengunjung dan pedagang Pasar Alabio, sebanyak 260 orang atau 6,4 % yang tidak menggunakan masker, sedang yang menggunakan sebanyak 3.779 orang atau 93.6 %.

Terhadap pelanggar disiplin tersebut petugas tidak segan mengambil tindakan menyuruh warga agar mengambil masker atau membeli masker. Setelah memakai masker dengan baik barulah pengunjung dan pedagang diperbolehkan memasuki wilayah pasar untuk melakukan aktivitas jual beli.

Selain melakukan penegakan disiplin, petugas juga mensosialisasikan dan mengingatkan para pedagang serta pengunjung pasar tentang anjuran pemerintah untuk mematuhi serta melakukan protokol kesehatan khususnya penggunaan masker, menjaga jarak, selalu mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin, sebagai upaya menghindari dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dengan dilaksanakannya operasi ini diharapkan dapat melindungi warga HSU dari ancaman virus yang menyebabkan banyaknya korban meninggal dunia. (Diskominfo/Oellah)

Loading

Leave a Response

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Diskominfosandi HSU
Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Hulu Sungai Utara
error: Konten di lindungi !!