Sabtu, 27 April 2024
Lingkungan Hidup

BUPATI HSU DUKUNG GERAKAN REVOLUSI MENTAL CINTA RAWA

AMUNTAI – Sebagai wujud kepudulian rawa gambut, Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Lambung Mangkurat menggelar Focus Group Diskusi (FGD) dengan tema Gerakan Nasional Revolusi Mental Cinta Rawa Bersama Mahasiswa dan Masyarakat Peduli Gambut di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU).

Bertempat di Rumah Kalakai, Desa Banjang Kecamatan Banjang, acara FGD ini dihadiri langsung oleh Bupati HSU, Ketua Dekranasda, Dinas Perikanan, Dinas Pertanian, Bapelitbang, dan Camat Banjang.

“Kegiatan ini tentunya memiliki makna yang sangat penting dan strategis dalam rangka kita menyamakan persepsi perihal program gerakan nasional revolusi mental cinta rawa bersama mahasiswa dan masyarakat peduli gambut di Kabupaten HSU.” ucap Wahid.

Disamping itu ia berharap dengan adanya program tersebut dapat memberikan kemanfaatan dan kemaslahatan bagi masyarakat HSU.

Wahid juga menjelaskan bahwa hampir 89% wilayah HSU adalah rawa dengan segala potensi di dalamnya, ia juga menyebutkan beberapa manfaatnya seperti, sumber mata air dan juga sumber air bagi warga HSU, resapan air, sebagai lokasi wisata, dan tempat pembudidayaan ikan.

Rita Khairina selaku Panitita Pelaksana mengatakan tujuan diadakan kegiatan Revolusi mental mahasiswa dan masyarakat peduli gambut ini untuk mencintai rawa melalui peningkatan pemahaman terhadap pemanfaatan potensi lahan rawa di Kabupaten HSU dalam rangka menuju Indonesia Mandiri. (Diskominfo/ikhsan/Aulia)

Loading

Leave a Response

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Diskominfosandi HSU
Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Hulu Sungai Utara
error: Konten di lindungi !!