Minggu, 19 Mei 2024
Pariwisata

KEPALA DISPORAPAR : NANANG GALUH DIHARAPKAN TINGKATKAN PROMOSI PARAWISATA DI HSU

AMUNTAI – Nanang Galuh Hulu Sungai Utara (HSU) yang terpilih diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah untuk meningkatkan promosi wisata-wisata yang ada di HSU yang akan berdampak kepada perekonomian masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) HSU, H. Fajeri Rifani saat menyampaikan sambutan pada Grand Finalis Nanang Galuh Tahun 2021, di Aula Serba Guna, Minggu (13/6/2021).

Lebih lanjut, sempat terhenti dikarenakan pandemi Covid-19 pada tahun 2020, Disporapar Kabupaten Hulu Sungai Utara kembali menggelar pemilihan Nanang dan Galuh Kabupaten HSU 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

“Alhamdulillah tahun ini kita adakan lagi pemilihan Nanang Galuh HSU, semoga dengan kembali dilaksanakan pemilihan Nanang Galuh ini akan dapat melaksanakan tugasnya membantu kegiatan-kegiatan pemerintah, khususnya dalam peningkatan pariwisata dan kebudayaan.” ucapnya.

Hal serupa disampaikan oleh Ketua DPRD HSU Almien Ashar Safari mengatakan Kabupaten HSU banyak memiliki wisata yang berkembang dan belum berkembang yang menjadi tugas Nanang Galuh HSU untuk mengembangkan dan mempromosikan wisata yang ada.

“Dengan adanya pemilihan ini, semoga menghasilkan Putra dan Putri terbaik di HSU yang nantinya akan menjadi duta wisata dan budaya yang bertugas mempromosikan potensi wisata serta budaya HSU, agar kabupaten ini akan lebih dikenal baik dikancah nasional maupun internasional.” harap Almien.

Dibuktikan daerah yang kaya akan sumber daya alam dan wilayah rawanya maka kegiatan Nanang Galuh ini dapat membuka ruang generasi muda untuk berkreasi serta berinovasi pada bidang kepariwisataan di era revolusi industri 4.0.

Ia juga mengajak kepada semua pihak untuk bahu-membahu, membulatkan tekad dalam rangka mengembangkan kepariwisataan di HSU sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan meningkatkan daya saing sumber daya pemuda yang ada di HSU.

10 pasangan finalis beradu memperebutkan gelar Nanang dan Galuh HSU 2021, dari 10 pasang terpilih 6 pasang finalis untuk mendapatkan pertanyaan secara acak seputar  Pemerintahan, Sosial, Bahasa Inggris, Pariwisata, Kepribadian, Kebudayaan, Organisasi. (Diskominfo/putra/crew)

Loading

Leave a Response

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Diskominfosandi HSU
Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Hulu Sungai Utara
error: Konten di lindungi !!