Selasa, 14 Januari 2025
Umum

DINAS PERPUSTAKAAN HSU SELENGGARAKAN STAKEHOLDER MEETING

AMUNTAI – Dinas Perpustakaan Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) dalam menjalankan Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial terus berupaya untuk menyamakan persepsi guna pengembangan perpustakaan desa.

Salah satunya dengan menyelenggarakan “Stakeholder Metting Kabupaten”, yang di ikuti para pengelola Perpustakaan desa beserta Kepala Desa yang merupakan mitra dari Program Transpormasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, bertempat di aula Dinas Perpustakaan HSU, Jum’at,(27/9/2024).

Kepala Dinas Perpustakaan HSU Karyanadi menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan Dinas Perpustakaan HSU dalam menjalankan Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial yang sampai saat ini sudah berjalan dengan baik.

“Saat ini Pemerintah daerah sangat besar mengalokasikan anggaran untuk perkembangan Perpustakaan Desa, untuk itu sebagai bentuk tanggung jawab, kami berupaya semaksimal mungkin untuk menjalankan program ini, dan ini sudah berjalan baik, tentunya atas dukungan berbagai pihak,” ungkapnya.

Masih menurut Karyanadi, bahwa saat ini beberapa perpustakaan desa yang bermitra dengan program berbasis inklusi sosial sudah banyak menorehkan prestasi ditingkat nasional.

“Bukan itu saja melalui program perpustakaan berbasis inklusi sosial ini juga sangat dirasakan dampaknya mbagi masyarakat, dimana dengan program tersebut masyarakat mendapatkan keterampilan untuk meningkatkan perekonomian keluarga yang tentunya meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa HSU, Rijali Hadi, selaku instansi yang terlibat langsung dalam program tersebut, mengatakan program perpustakaan berbasis inklusi merupakan program yang didukung dalam anggaran dana desa, sehingga masyarakat dapat memanfaatkannya, sesuai dengan perundang undangan yang berlaku.

“Dalam anggaran dana desa untuk kegiatan Program perpustakaan berbasis inklusi ini didukung dan dianggarkan, untuk itu silahkan masyarakat menggunakannya demi kesejahteraan,” tutupnya. (Diskominfosandi/Rahman/Yudi)

Loading

error: Konten di lindungi !!